Jumat, 15 Agustus 2008

how awesome He is

2 hari lalu ....
banyak sudah kejadian dalam hidupku.
sampai saat ini, tak banyak yang kusesali yang sudah kuputuskan.
kadang banyak juga kesalahan telah kubuat,
namun selalu ada jalan keluar yang Dia berikan.

bila keputusan yang ku ambil salah,
Dia punya cara untuk membuat ku kembali pada titik dimana aku bisa memulai kembali.
memang tak banyak pilihan dapat kubuat lagi saat kesalahan telah kulakukan.
namun aku melihat bahwa itu mendatangkan kebaikan untukku.

senang dan sedih bersatu.
tapi yang pasti, aku telah membayar kesalahan yang kubuat.
dan pembayaran yang diberikan padaku adalah pembayaran yang dapat kutanggung.
amazing banget dengan hal-hal itu.
dan semakin yakinlah aku akan siapa yang aku percaya....^_^

kalau kamu anggap ini omong kosong,
maka tunggulah waktunya, dan Dia akan membuktikannya padamu,
dan kamu nggak punya bukti apa pun untuk mengatakan tidak atas teori yang aku bilang ^_^

sejauh yang aku tahu,
memang sulit untuk mengambil keputusan bila....
dari setiap pilihan yang kita buat, mengandung resiko ^_^

tapi hal ini akan menjadi sedikit lebih ringan, bila....
ada keyakinan siapa yang pegang kendali atas hidup ini.....

ingat ya...!!!
bukan mau takabur.....tapi,
itulah bentuk keyakinan iman ku,
juga bukan berarti sembarangan mengambil keputusan !!!

how awesome He is.....

teriakan dalam diam

hari ini hari yang cukup melelahkan...bagiku
tiada hari yang sama yang pernah kulewati sepanjang hidupku
kala perjalanan hidup terasa membosankan,
sebenarnya yang ada adalh jenuh dengan rutinitas yang ada
seringkali tanpa disadari intermezzo itu muncul,
datang tanpa permisi dan kemudian tinggal
walau tak lama,
namun kesan yang timbul cukup dalam,
hingga mampu mengisi memori dalam otak,
dan memenuhi ruang dalam ingatan
adakah jalur lanjutan dari ingatan yang tinggal ??
adakah akhir dari awal yang dirasakan ??
akankah hulu dan hilir bertemu dalam satu aliran sungai ??
pertanyaan terus terus mengalir deras,
bagai hujan yang tak henti mengguyur bumi,
seolah ingin berkata,
...kuinginkan diriku hadir dalam dirimu, selalu dan terus...

tanya dalam sepi...???

terkadang rasa sepi itu datang dan menyapa...
terkadang kesendirian pun menyapa tanpa tanya...
yang ku tahu aku tak sendiri...

tapi mengapa seringkali asa datang untuk bertanya,
datang dan pergi tanpa tanda,
singgah pun tanpa kata.

kala sendiri bicara,
sepi pun menambahkannya,
dan asa hanya terdiam terpaku tak menjawab,
hanya desah nafas yang tertahan dan hempusan angin yang berdesir.

kemanakah perginya harap ??
kemanakah perginya tawa ??
kemanakah perginya ceria ??

akankah datang secepat udara yang kuhirup ??
ataukah aku harus menunggu dalam tanya ??
dan terus bertanya dalam kesendirian ??
tak adakah teman tuk berbagi ??

kala datang waktunya,
ia tak berkata,
hanya hadir bagai pencuri,
dan pergi tanpa kata.

kini yang tertinggal hanya kesan dan kenangan.